Jingga Juni
Ini tentang hati
Hati yang diam-diam merindu
Merindu pada seulas senyum polos
Pada tawa renyah
Pada pandang mata berbinar
Ini tentang relung jiwa
Relung yang terus berbisik
Segerakan membagi rindu
Segerakan tebar rasa
Nyatakan seluruh asa
Dan ini jua tentang logika
Pikir yang kian menuntut raga
Hendak kan bersua senyum itu
Memeluk tawa itu
Memandang pesona itu
Ah Senja...
Komentar
Posting Komentar