Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2017

S a h a b a t (OC)

Gambar
Tak pernah duga Akan bersua Tak pernah kira Akan bersama Pun tak pernah sangka Akan menjadi sebuah kisah Seketika menggeliat Angan mengenang Akan kisah nan klasik Tentang bersua sang karib Pada musim mentari berkuasa Puas pamerkan kuasa Dari atap langit benderang Biru tapi menyengat Takdir bekerja Di Kampus Kuning Mempersuakan sekian pasang langkah Dari raga nan semangat membara mengejar asa Memperjuangkan mimpi demi sanak Secuil ingin balas budi Selebih hendak gapai cita Bertebaran sumringah Awalnya Kemudian canda Jadi dekat Mulai berkisah Lalu berteman Masih di langkah yang sama Menatap jalan yang sama Berpikir serupa sama Pun merasa gelora yang sama Satu langkah satu rasa Satu pikir satu cita Mesti berhasil genggam gelar Banggakan wajah Ayah Bunda Memang Tentang cita Tetap sepikir sekata selangkah Tapi tentang yang lainnya hampir selalu tak sama Beda pendapat dan gagas Tak sama kata Justru Jadi serupa warna Pelengkap rasa Penyatu kebersama...

S A B A R

Gambar
Kian meninggi asa ini Selayang pandang tumpah rua isi sabar Semakin menjulang rasa tak patah harap ini Serupa batin meneguh tegak-kan lara letih menanti Selalu tiap detik Kala dongeng para penunggu menggema Kembali berbasa basi Sekedar melipur lebur segala lelah katanya Lalu terbahak bersama rekan Bersama lenyapnya senja sendu Atau senja jingga Mengantar cerita itu kepada pena Yang masih tetap setia menoreh baris kertas Angka bergulir Bulan berganti Lagi dan lagi Tapi setia ini utuh Mimpi ini tetap menemani pagi Asa ini selalu meninggi menjulangi langit Tak patah semangat ini menanti Menanti menanti menanti Dan terus menanti Bisik suara hati lenyapkan segala pikiran negatif Logika abaikan setiap 'kapan', 'belum jalan' 'dapat dimana' Dan... Entah berapa kata dan kalimat penuh tanya sinis dari sekeliling Mengoyak sabarmu "Peduli amat! Masa bodoh" Kata hatimu Sembari menegakan kepala berlalu Selalu seperti itu! Hari berlalu ...